Belajar Untuk Mencintai Diri Kita Sendiri

        Kita semua melakukannya dari waktu ke waktu: Kita membandingkan diri Kita dengan orang lain kemudian menghakimi diri Kita sendiri atas apa yang Kita lakukan ataupun yang tidak kita lakukan. Kita ingin tahu bagaimana Kita bisa berada diposisi yang lebih tinggi. Sayangnya, kebiasaan ini dapat menyebabkan kurangnya kepercayaan diri.

Berhenti Fokus Pada Orang Lain

      Kita biasanya jarang merenungkan dan membandingkan diri Kita dengan orang yang kurang beruntung dan menghitung berkat berkat yang telah Kita terima. Sebaliknya, Kita sering membandingkan diri Kita dengan orang yang memiliki apa yang Kita anggap sebagai kehidupan yang lebih baik - mereka yang lebih  menarik secara fisik, dengan rumah-rumah yang lebih besar, memiliki pekerjaan yang lebih baik dan lebih banyak uang. Ini adalah suatu perbandingan yang konyol. Alih-alih berfokus pada orang lain, Kita harus membandingkan diri Kita dengan masa lalu Kita dan harapan Kita di masa depan.

Tanyakan Kepada Diri Sendiri:


  • Bagaimana perkembangan hidup Anda dalam setahun terakhir? 
  • Apa yang telah Anda lakukan, yang sebelumnya Anda anggap tidak pernah bisa melakukannya? 
  • Tindakan apa yang telah Anda ambil akhir akhir ini yang mempunyai dampak positif? 
  • Kebiasaan-kebiasaan negatif apa yang telah Anda singkirkan? 
  • Pekerjaan sukarela apa yang telah Anda lakukan di lingkungan sosial? 
  • Bagaimana kebaikanmu sebagai teman, karyawan, dan pasangan? 
  • Bagaimana Anda secara terus menerus memperbaiki diri sendiri?
Bertanya dan menjawab pertanyaan-pertanyaan dari diri sendiri akan membantu Anda menyadari semua hal yang telah Anda capai dan yang benar-benar penting di kehidupan Anda. Ini adalah kunci untuk cinta-diri. Membandingkan diri Anda dengan diri Anda memungkinkan Anda untuk melihat seberapa banyak Anda telah dicapai, kendala Anda telah diatasi dan tujuan yang berada dalam jangkauan. Hal ini juga membantu Anda meningkatkan penghargaan-diri dan rasa syukur.


Nikmati Hidup - Berhentilah mencemaskan hal-hal yang Anda tidak dapat mengendalikannya ataupun yang tidak penting. Dan mulailah Mencintai diri  Anda sendiri. 

"We are all flawed and have made many mistakes in life. Let go of the baggage and move forward."

Comments

Popular posts from this blog

Menggambar Wajah Tuhan

I am a Christian

Misteri kedua angka 3 itu..???